16 Rekomendasi Merk Regulator Gas yang Bagus Paling Aman

Menggunakan merk regulator gas berkualitas adalah salah satu kunci keamanan dalam aktivitas pemakaian kompor dan tabung gas LPG. Apalagi, mengingat sebagian besar kasus kebocoran gas dipicu penggunaan regulator berkualitas rendah. Oleh sebab itu, penting bagi Anda memilih rekomendasi regulator gas terbaik.

Regulator merupakan penyambung antara gas di tabung LPG dengan kompor. Selain berfungsi mengatur kestabilan tekanan gas yang dialirkan melalui selang, regulator juga menjadi pengaman gas untuk mencegah kebocoran. Oleh karena itulah, jangan sampai salah memilih regulator yang akan digunakan.

Daftar Rekomendasi Merk Regulator Gas Terbaik

Bingung memilih merk regulator LPG terbaik yang aman dan tahan lama saat digunakan? Tenang saja, di bawah ini adalah beberapa rekomendasi regulator gas yang bisa dijadikan sebagai bahan referensi:

1. Winn Gas

Winn Gas

Sedang mencari regulator dengan fitur keamanan ekstra yang harganya relatif terjangkau? Winn gas bisa menjadi alternatif pilihan terbaik. Mengusung bentuk cukup unik, regulator Winn dibekali katub yang dapat digunakan membuka dan menutup aliran gas sesuai keinginan pengguna.

Regulator merk Winn gas terdiri dari 2 jenis produk, yaitu:

  • Winn Gas Low Pressure Regulator (Regulator Tekanan Rendah)
  • Winn Gas High Pressure Regulator (Regulator Tekanan Tinggi)

Jika mendambakan keamanan dan kenyamanan selama penggunaan gas, maka direkomendasikan memilih tipe Double Lock W900M yang memiliki pengunci ganda dan meteran penunjuk isi tekanan gas.

Selain mudah dipasang dan telah bersertifikasi SNI serta Nasional KAN. Winn gas juga bisa membantu menghemat pemakaian gas hingga 20%. Sementara itu, pengunci ganda pada regulator ini memungkinkan pengguna menutup aliran gas supaya tidak terjadi kebocoran.

Meskipun relatif aman digunakan, namun pengguna harus ingat bahwa regulator Winn gas hanya kompatibel dengan LPG kapasitas 3 kg – 12 kg. Di samping itu, sebaiknya lepaskan regulator dari tabung LPG apabila tidak digunakan pada jangka waktu lama.

2. Quantum

Quantum

Anda tentu sudah familiar dengan rekomendasi regulator satu ini, bukan? Umumnya, regulator Quantum dijual 1 set lengkap dengan selang sepanjang 1,8 meter. Demi keamanan selama penggunaan, pada produk ini telah disematkan fitur Double Safety Lock yang berfungsi mencegah terjadinya kebocoran gas.

Selain itu, ada juga Manometer (alat pengukur tekanan udara) dengan penutup logam. Sedangkan selangnya terbuat dari material spiral yang lebih awet dan aman dari gigitan tikus.

Dengan semua keunggulan tersebut, Anda bisa mendapatkan paket regulator dan selang gas Quantum bersertifikat SNI dengan harga di bawah seratus ribu. Bagaimana, sangat terjangkau, bukan?

3. Miyako

Miyako

Rekomendasi regulator gas anti bocor selanjutnya yang wajib masuk dalam daftar Anda adalah Miyako. Regulator Miyako biasanya dijual bersama selang standar SNI dengan lapisan spiral 1,8 meter.

Produk regulator Miyako dibekali sebuah indikator yang bisa membuat pengguna lebih mudah dalam mengetahui jumlah volume gas dalam tabung LPG. Keberadaan indicator tersebut tentu akan menguntungkan bagi Anda, karena dapat mengetahui kapan gas akan habis.

Harga pasaran paket regulator Miyako kepala kecil dan selang spiral cukup bersahabat, yaitu berada di kisaran angka tujuh puluhan ribu. Jadi, dijamin tidak akan membuat dompet Anda kempes.

4. Gascomp

Gascomp

Regulator dari merk Gascomp telah lolos uji SNI, sehingga aman untuk penggunaan jangka panjang. Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan selama pemakaian, Gascomp dilengkapi beberapa fitur canggih. Salah satunya adalah Superlock yang terbukti efektif mencegah bunyi mendesis dan kebocoran gas.

Di samping itu, ada juga fitur indikator penanda volume gas di dalam tabung dan dibekali pemutus aliran otomatis. Menariknya, Gascomp bisa dipasangkan dengan jenis tabung gas LPG jenis apa saja.

Untuk harganya, maka Anda tidak perlu merasa bimbang. Karena untuk paket regulator kepala kecil Gascomp dan selang 1.8 meter, Anda hanya harus merogoh kocek sekitar enam puluh ribuan.

5. Destec

Destec

Regulator gas merk Destec dibekali dengan dua sistem pengaman berbentuk C untuk mengunci tabung gas dan menjaga keseimbangannya. Selain itu, terdapat karet di area dalam yang berfungsi mencegah kebocoran. Tidak mengherankan jika regulator Destec masih diminati banyak pihak hingga saat ini.

Untuk masalah keamanan, Anda tidak perlu khawatir sebab regulator Destec telah memiliki sertifikat SNI. Fitur andalan yang disematkan pada regulator tekanan rendah ini antara lain adalah, meteran. Jika tertarik menggunakan regulator Destec, maka harus mempersiapkan uang sekitar seratus ribu.

6. Modena Bravareg

Modena Bravareg

Jika Anda bertanya regulator kompor gas yang bagus merk apa? Maka Modena Bravareg bisa menjadi salah satu pertimbangan Anda. Hanya saja, harga Modena Bravareg relatif mahal.

Rekomendasi regulator gas Modena Bravareg mungkin masih asing di telinga Anda. Namun, kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Regulator ini dirancang dengan cakram pengunci luas, sehingga cocok digunakan di berbagai jenis tabung LPG. Menariknya, Modena Bravareg juga telah melewati 50.000 uji kualitas.

Modena Bravareg juga dibekali pengunci berbentuk tuas yang bisa dengan mudah dipasang dan dilepaskan. Jadi, sangat cocok bagi Anda yang baru belajar memasang gas secara mandiri.

7. Starcam

Starcam

Regulator Starcam didesain dengan tampilan modern dan dilengkapi fitur canggih. Starcam juga telah lolos uji coba kebocoran dan bersertifikasi SNI, sehingga aman untuk pemakaian sehari-hari.

Untuk memudahkan Anda dalam mengetahui volume gas yang terdapat pada tabung LPG, Regulator Starcam juga memiliki meteran indikator tekanan gas. Jika Anda berminat menggunakan Starcam, maka hanya perlu mengeluarkan uang sekitar seratusan ribu saja.

8. Caisar

Caisar

Regulator gas merk Caisar bisa menjadi alternatif pilihan terbaik, khususnya jika sedang mencari regulator berkualitas tinggi dengan harga bersahabat. Regulator Caisar dibekali fitur Automatic Cut Off atau pengaman ganda yang berfungsi memutuskan aliran gas secara otomatis ketika terjadi kebocoran.

Selain itu, ada juga fitur Meteran yang dapat digunakan mengecek isi gas dalam tabung. Untuk masalah keamanan, Anda tidak perlu merasa risau. Karena regulator Caesar sudah memiliki sertifikat SNI dan KAN.

Penasaran berapa harga regulator Caisar? Anda hanya perlu mempersiapkan anggaran sekitar Rp65.000 untuk 1 paket regulator dan selang  1.8 meter bergaransi resmi 1 tahun.

9. Delizia

Delizia

Rekomendasi regulator gas SNI terbaik yang bisa dijadikan pertimbangan selanjutnya adalah Delizia. Merk regulator import dari Malaysia ini mengusung desain unik dengan meteran terpisah.

Selain mengusung berbagai fitur-fitur canggih untuk mendukung kenyamanan dan penggunaan. Regulator Delizia juga bisa menghemat penggunaan gas, dan dapat diaplikasikan pada berbagai tipe tabung gas.

Sesuai dengan kualitas dan fitur yang ditawarkan, regulator Delizia juga dibanderol dengan harga yang cukup tinggi, yaitu sekitar lima ratus ribuan tanpa selang gas.

10. NIS Robot

NIS-Robot

Merk regulator gas yang bagus dan wajib untuk dimasukkan dalam daftar Anda adalah NIS Robot. Dibekali fitur Double Lock atau Safety Lock Anti Meledak dan Ampere. NIS Robot dijamin aman digunakan.

Selain fitur-fitur di atas, NIS Robot juga memiliki tombol release gas untuk memudahkan dalam penggunaannya. Di samping itu, regulator ini juga telah mengusung High Volume, sehingga dapat menampung gas dalam volume cukup besar dan api kompor tetap stabil.

Anda tidak perlu khawatir menggunakan regulator gas merk NIS, sebab telah memenuhi standar SNI. Di samping itu, regulator ini juga telah dilengkapi seal karet dan indikator meteran. Jadi, wajar apabila harga regulator NIS cukup mahal, yaitu pada kisaran angka Rp.305.000.

11. Kopana Top Gas

Kopana-Top-Gas

Regulator gas Kopana dilengkapi dengan sekring pengaman yang bisa memutuskan aliran gas jika terjadi kebocoran pada kompor maupun selang. Uniknya, penggunaan Kopana tidak membutuhkan karet seal. Sehingga Anda tidak perlu panik apabila karet seal sobek atau rusak.

Produk Kopana Top Gas dengan fitur LPG Safety Lock dijual dalam 1 paket lengkap yang terdiri dari, regulator, selang spiral, hose clamp, seal, tas serbaguna, dan kartu garansi 1 tahun. Untuk harganya, berada pada angka Rp520.000.

12. Rinnai

Rinnai

Regulator gas merk Rinaii masih menjadi salah satu produk terlaris saat ini. Anda bisa menemukan produk Rinnai dalam bentuk kemasan paket, regulator dan selang spiral.

Regulator Rinnai dibekali fitur manometer atau indikator tekanan gas, sistem penguncian dari kuningan, serta pengamanan anti bocor. Sedangkan selangnya dibuat dari material Thermoplastic Elastomer yang tahan retak dan tidak menjadi api ketika terbakar.

Untuk memudahkan proses pemasangan dan pelepasan, regulator Rinnai mengaplikasikan clamp kupu-kupu yang bisa dikencangkan tanpa bantuan obeng. Apabila tertarik menggunakan produk Rinnai, Anda hanya perlu mengeluarkan dana sekitar Rp165.000.

13. Poligas

Poligas

Selain sudah lolos siklus uji kelayakan pemakaian, regulator dari poligas juga aman kebocoran. Sementara itu, karet pengaman yang disematkan juga efektif dalam mencegah terjadinya ledakan.

Poligas mengusung sistem Double Lock untuk meningkatkan keamanan selama penggunaan. Selain itu, ada juga indikator tekanan untuk membantu pengguna mengetahui volume gas dalam tabung. Hanya saja, Poligas belum memiliki fitur yang memungkinkan Anda mengatur besaran tekanan gas.

14. Kosangas

Kosangas

Meskipun merk regulator gas Kosangas kurang populer, namun tetap layak untuk dipertimbangkan. Selain harganya terjangkau, regulator dari Kosangas juga dibekali ragam fitur canggih.

Contohnya adalah fitur Thermofuse yang berfungsi menutup aliran gas ketika suhu pada tabung meningkat tinggi. Sehingga bisa meminimalisir potensi tabung gas meledak.

Regulator Kosangas terbuat dari material logam yang terkenal kuat dan anti karat. Apabila digunakan secara baik dan benar, maka bisa bertahan selama bertahun-tahun pemakaian.

15. Blue Gaz

Blue-Gaz

Jika Anda merupakan salah satu pengguna setia produk tabung LPG Blue Gaz, maka tidak ada salahnya mencoba menggunakan regulator dari merk tersebut pula.

Apalagi, regulator Blue Gaz telah bersertifikasi SNI, sehingga keamanannya tidak perlu dipertanyakan. Produk ini juga mengaplikasikan fitur Safety Ball yang bisa memutuskan aliran gas saat terjadi kebocoran atau selang terlepas dari kompor.

Dengan semua fitur handal yang ditawarkan, Anda bisa mendapatkan Blue Gaz dengan harga relatif rendah. Jadi, dijamin tidak akan membuat kantong menjadi bocor.

16. Kasura

Kasura

Rekomendasi regulator gas selanjutnya adalah Kasura. Regulator Kasura telah dilengkapi teknologi tinggi. Jenis produk regulator dari merk Kasura umumnya bertekanan rendah, sehingga relatif lebih hemat gas ketika dipakai. Kasura merupakan merk regulator buatan Jepang yang sudah dibekali karet pengaman dan jarum indikator berkualitas.

Tips Memilih Merk Regulator Gas

Tips-Memilih-Merk-Regulator-Gas

Meskipun telah mengantongi beberapa rekomendasi regulator gas dan selangnya. Akan tetapi, sebagai smart buyer Anda juga perlu tahu bagaimana cara memilih regulator yang baik dan benar. Beberapa tips yang bisa dijadikan panduan antara lain adalah sebagai berikut:

1) Memeriksa Sertifikasi Keamanan

Sebelum memutuskan untuk membeli produk regulator dari merk tertentu. Pastikan jika produk tersebut telah bersertifikasi SNI maupun standar keamanan lainnya. Sertifikasi tersebut menjadi bukti valid bahwa regulator telah lulus standar uji, sehingga aman untuk digunakan.

2) Fitur Fitur

Setiap merk dari produk regulator gas memiliki fitur yang berbeda-beda. Demi kenyamanan dan keamanan selama penggunaan, sebaiknya pilihlah regulator dengan fitur paling lengkap dan canggih.

Contohnya, fitur Safety Lock yang bisa memutus aliran gas secara otomatis ketika terjadi kebocoran gas, Double Lock yang dapat diatur sesuai keinginan pengguna, penghemat konsumsi gas, dan sebagainya.

3) Indikator Gas

Selain itu, disarankan untuk memilih regulator yang telah dilengkapi dengan indikator tekanan gas. Meskipun tidak ada hubungannya dengan keamanan, namun dapat membantu Anda mengetahui isi gas dalam tabung. Jadi, Anda bisa mengetahui kapan harus membeli gas sebelum kehabisan.

4) Memiliki Pengaman Karet Ganda

Pada dasarnya, pengaman karet seal memang telah ditanam dalam regulator. Fungsinya adalah mencegah kebocoran. Akan tetapi, karet tersebut dapat mengalami aus seiring durasi pemakaian.

Oleh karena itu, selain perlu memastikan bahwa regulator yang dibeli telah dibekali seal. Anda juga harus selalu memeriksa kondisi karet tersebut. Apabila terdapat tanda kerusakan, maka harus segera diganti.

5) Dilengkapi Tombol ON / OFF Child Safety Lock

Merk regulator gas bagus biasanya juga dilengkapi dengan tombol Child Safety Lock (CSL). Keberadaan ikon ini sangat penting, karena bisa lebih menjamin keamanan, terutama jika ada anak-anak di rumah Anda. Tombol ON / OFF akan memudahkan Anda menutup aliran gas ketika sedang tidak digunakan.

6) Pilih Regulator Safety Ball dan Tombol Reset

Demi keamanan penggunaan, disarankan untuk memilih produk regulator dengan fitur bola keamanan yang dilengkapi tombol reset. Fitur tersebut memungkinkan Anda menutup aliran gas dari regulator secara lebih sempurna. Jadi, tidak perlu khawatir jika selang terlepas dari kompor atau terjadi kebocoran.

7) Mudah Dipasang dan Dilepaskan

Untuk kenyamanan dalam penggunaan regulator, pilihlah produk yang mudah dipasang dan juga dilepaskan dari tabung. Dengan begitu, maka bisa lebih menghemat waktu dan tenaga Anda. Umumnya, regulator yang mudah dipakai memiliki fitur Outlet Nozzle atau dapat diputar 360o.

8) Memilih Regulator dari Material Bahan Terbaik

Sebagai pembeli yang cerdas, sebaiknya pilihlah regulator dan selang gas dari material bahan terbaik. Dengan begitu, maka keamanan dan ketahanan produk selama masa pemakaian lebih terjamin. Saat ini, ada banyak produk regulator yang dibuat dengan material terbaik, namun harganya tetap ramah di kantong.

9) Perhatikan Besaran Tekanan

Dalam proses memilih regulator, penting bagi konsumen untuk mengecek besaran tekanan aliran gas dari regulator. Sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Misalnya jika ingin dipakai untuk keperluan dapur restoran, direkomendasikan menggunakan regulator dengan High Pressure atau tekanan tinggi.

Sementara itu, jika hanya akan dipakai untuk kebutuhan memasak di dapur rumah. Tidak masalah memakai regulator bertekanan rendah atau Low Pressure.

Setelah mengetahui rekomendasi regulator gas yang aman dan nyaman saat digunakan. Sekarang Anda bisa lebih mudah memilih salah satu tipe produk sesuai budget serta kebutuhan. Akan tetapi, untuk mendapatkan regulator berkualitas tinggi, sebaiknya terapkan beberapa tips memilih regulator di atas.

 

Cek Juga Rekomendasi Lainnya :